PERLENGKAPAN SAFETY

 Perlengkapan Safety



Banyak sekali toko yang menyediakan alat safety, tapi SATRIA SAFTINDO JAYA lah salah satu toko safety Jakarta yang menyediakan perlengkapan safety paling lengkap Glodok.
Selajutnya, perlengkapan safety merupakan alat yang wajib untuk melindungi para pekerja industri dan sebagainya. Yang mana, perlengkapan ini gunanya untuk melindungi diri dari berbagai macam bahaya. Fungsinya pun berbeda beda sesuai dengan jenisnya. 

Lantas, apa saja kegunaan dan fungsi perlengkapan itu sendiri. Berikut ini penjelasannya:

Perlengkapan safety adalah perlengkapan yang wajib gunanya untuk melindungi pekerja dari bahaya yang bisa menyebabkan cedera atau penyakit serius terkait pekerjaannya. Alat pelindung telah terdesain khusus sesuai dengan jenis pekerjaannya. Alat pelindung telah terdesain khusus sesuai dengan jenis pekerjaannya.
Misalnya APD untuk pekerja konstruksi tidak akan sama dengan APD untuk pekerja laboratorium. 

Fungsi Alat Safety
Fungsi utama dari alat safety sendiri adalah untuk melindungi para pekerja dari berbagai ancaman risiko dan bahaya ketika bekerja. Namun, fungsi safety sendiri sebenarnya berbeda beda sesuai dengan jenis alat itu sendiri.

Oleh karena itu, sebagai salah satu syarat penting dalam penerapan sistem Manajemen Keselamatan dan Kesehatan Kerja. Maka Alat Pelindung (APD) tergolong kedalam tiga jenis, yaitu bagian kepala, bagian tubuh dan bagian anggota tubuh lainnya. 

Pada kasus virus corona sendiri, Perlengkapan Safety sangat berguna untuk melindungi dan mencegah dari penularan virus corona. Yang mana, penularan virus sendiri bisa terjadi melalui droplet atau air liur pasien yang terinfeksi virus corona. 

Perlengkapan yang gunanya untuk tenaga medis sendiri bernama hazmat suit. Hazmat yang merupakan singkatan dari "Hazardous Material" ini memang sengaja terbuat untuk melindungi pemakainya dari zat-zat ataupun bahan yang akan membahayakan tubuh.

Apasaja bentuk alat pelindung diri yang sesuai dengan standar Kesehatan dan Keselamatan Kerja (K3)?

Berikut ini bentuk-bentuk alat peralatan safety:

1.    Helm Keselamatan

Helm keselamatan atau safety helmet ini berfungsi untuk melindungi kepala dari benturan, pukulan, atau kejatuhan benda tajam dan berat yang melayang atau meluncur udara.

2. Sabuk dan tali Keselamatan

Safety belt ini berfungsi untuk membatasi gerak pekerja agar tidak terjatuh atau terlepas dari posisi yang kita inginkan. Tali keselamatan ini terdiri dari harnesslaatanyardsafety rope, dan sabuk lainnya yang gunanya bersamaan dengan beberapa alat lainnya seperti karabiner, rope clampdecender, dan lain-lain.

3. Sepatu Boot

Bedanya dengan safety shoes umumnya adalah perlindungan yang lebih maksimal karena modelnya yang tinggi dan melindungi hingga ke betis dan tulang kering.

4. Sepatu Pelindung   

Selanjutnya, Sepatu pelindung ini berfungsi untuk melindungi kaki dari benturan atau tertimpa benda berat, tertusuk benda tajam, terkena cairan panas atau dingin, uap panas, bahan kimia berbahaya ataupun permukaan licin.

5. Masker

Pelindung pernafasan ini berfungsi untuk melindungi organ pernafasan. Dengan cara menyaring cemaran bahan kimia seperti mikro-organisme, partikel debu, aerosol, uap, asap, ataupun gas. Oleh karena itu, Alat ini terdiri dari berbagai jenis, seperti respirator, katrit, kanister, tangki selam dan regulator, dan alat pembantu pernafasan.

6.Penutup telinga

Penutup telinga ini bisa terdiri dari sumbat telinga (ear plug) atau penutup telinga (ear muff), yang berfungsi untuk melindungi telinga dari kebisingan ataupun tekanan.

7. Kacamata Pengaman

Kacamata pengaman ini gunanya sebagai alat pelindung. Yang berfungsi untuk melindungi mata dari paparan partikel yang melayang udara ataupun air, percikan benda kecil, benda panas, ataupun uap panas. Berikut ini Jenis kacamata pengaman ini bisa berupa spectacles atau googgles.

8. Sarung Tangan

Sarung tangan ini berfungsi untuk melindungi jari-jari tangan dari api, suhu panas, suhu dingin, radiasi, arus listrik, bahan kimia, benturan, pukulan, tergores benda tajam ataupun infeksi dari zat patogen seperti virus dan bakteri.

9. Pelindung Wajah

Selanjutnya pelindung wajah atau face shield ini merupakan alat pelindung yang berfungsi untuk melindungi wajah dari paparan bahan kimia berbahaya, percikan benda kecil, benturan atau pukulan benda keras atau tajam, serta pancaran cahaya. Berikut ini pelindung wajah Terdiri dari tameng muka atau face shield, masker selam, atau full face masker.

Alamat lengkap toko SATRIA SAFTINDO JAYA Gedung LTC Glodok Lt.2 Blok B17 No.1 dan 2 Jl.Hayam Wuruk No.127 Tamansari Jakarta Barat 11180.

Telephone:(021)-6230 8366/(021)-6230 5601

Jangan Lupa Mampir ya:)

Komentar